Selamat berkunjung kembali di syaqieb world...
Anda yang sedang berkunjung kesini mungkin juga pernah
merasakan ketika smartphone anda terasa sangat lemot bahkan hanya untuk
sekedar melakukan panggilan/dial up dan perpesanan saja membutuhkan waktu yang
sangat lama. Hal tersebut sangat menjengkelkan tentunya. Namun tahukah
anda penyebab ponsel anda menjadi lemot
itu sendiri kenapa?? Pertanyaan yang benar.. tentunya ada akibat karena ada
sebab. Lalu sebabnya sendiri apa?? Untuk permasalahan tersebut ada beberapa
factor yang mempengaruhi yang akan saya jelaskan berikut ini.
Penyebab smartphone
terasa lemot yang pertama adalah
1.
kebanyakan
pesan yang menumpuk pada memory telepon
sebenarnya ini adalah hal yang sepele namun
jangan salah sebenarnya ini juga bisa mempengaruhi kinerja smartphone kita.
Anda bisa membuktikannya dengan menghapus beberapa pesan yang dikira tidak
begitu penting oleh anda.
2.
terlalu
lama melakukan/menjalankan berbagai aplikasi (multi tasking).
Misalkan anda sedang memuka sebuah game, kemudian anda
keluar dari game tersebut dan membuka sebuah/beberapa aplikasi lain kemudian
anda membuka game/aplikasi lagi disaat gam/aplikasi sebelumnya belum anda close,
inilah salah satu penyebab yang membuat smartphone anda terasa lemot. Hal ini
dikarenakan smartphone anda di paksa untuk menjalankan multi tasking yang
terlalu banyak, jadi ruang kinerja tersebut menjadi berkurang. Untuk
mengetahuinya sebelum anda menjalankan aplikasi-aplikasi tersebut anda cek
terlebih dahulu sisa ruang RAM nya, anda Bisa melihatnya pada pengaturan >
apps > menjalankan/run kemudian anda coba jalankan multi tasking (jalankan
beberapa aplikasi dan game). Jika anda sudah merasakan smartphone anda mulai terasa lemot, anda cek
ruang RAM nya lagi, bandingkan dengan yang pertama. pasti sisa ruang RAMnya
berkurang. Itulah gunanya RAM, bagi anda yang belum mengetahui apa yang
dimaksud RAM dan kegunaannya bisa membacanya disini.
3.
terlalu
banyak aplikasi yang terinstall.
Inilah
penyebab utamanya karna aplikasi-aplikasi tersebut mempengaruhi ruang gerak
RAM. Aplikasi-aplikasi tersebut data-datanya yang dibaca oleh RAM makanya
semakin banyak data-data yang dibaca oleh RAM, maka semakin berkurang juga
ruang gerak RAM tersebut. Kita sebagai pengguna smartphone harus be smart juga
dalam memanage ponsel kita terlebih lagi
memori RAM ponsel kita hanya 512mb atau kurang. Saran saya untuk kinerja yang
bisa mumpuni, RAM ponsel kita minimal 512mb karena selain mempengaruhi ruang
penyimpanannya, sekarang mulai banyak berbagai aplikasi dan game yang
menargetkan minimal spesifikasinya seperti minimal RAMnya.
Cara mengatasinya
bisa di coba saran berikut:
1.
Hapus beberapa pesan yang sekiranya kurang
penting (untuk permasalahan yang pertama).
2.
Restart ponsel anda (untuk permasalahan yang
kedua). Ini akan menghapus data-data yang berjalan disaat aplikasi tersebut
terbuka. Namun jangan hawatir data-data tersebut bukanlah data-data penting.
3.
Hapus/uninstall aplikasi yang kurang penting
untuk menjangkau ruang gerak ram (untuk permasalahan yang ke tiga). Anda bisa
meng-uninstallnya pada pengaturan > apps > (anda bisa menentukan aplikasi mana yang akan
di uninstall tergantung dimana aplikasi tersebut terinstall), bisa pada
downloaded, sd card atau juga bisa all. Pilih palikasinya lalu klik uninstall.
Namun dengan cara ini anda masih harus meng-uninstall sat-satu. Anda bisa
menggunakan aplikasi Unistall yang bisa di download sendiri di playstore.
Untuk penyebab yang ketiga ini anda hanya
bisa menguninstall aplikasi-aplikasi dari user (aplikasi yang anda install
sendiri) untuk aplikasi bawaannya tidak bisa dihapus. Untuk bisa menghapusnya
kalau pada android harus di root terlebih dahulu kalau pada iphone namanya jail
break. Root dan jail break itu sendiri adalah aktivitas dimana user dapat
melakukan akses penuh pada sebuah perangkat. Kalau sudah mendapat hak akses
penuh maka anda bisa melakukan berbagai aktivitas yang tidak bisa dilakukan
oleh user biasanya, misalnya seperti menghapus aplikasi bawaan yang kurang
penting dan jarang digunakan.
Itulah beberapa penyebab dan cara mengatasi smartphone lemot.
Namun sebenarnya ada juga cara lain untuk menambah kinerja ram seperi halnya
swap ram, ini berfungsi menambah ruang gerak ram dari kapasitas biasanya namun
aktivitas ini memerlukan root terlebih dahulu.
Semoga
artikel ini membantu anda ya….. trimakasih atas kunjungannya.